{"title":"Analisis Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Deteksi Risiko Perdarahan Hamil Muda dan Hamil Tua","authors":"Vinny Alvionita, Nunung Erviany, Ummul Khair, H. Hasnia, Sumarni Syam, Musdalifah Musdalifah, Nurindah Nurindah","doi":"10.53770/amhj.v2i4.165","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Perdarahan pada kehamilan merupakan kondisi yang dapat mendatangkan syok yang fatal jika tidak ditangani dengan cepat, olehnya itu sejak dini harus segera dilakukan penanganan berupa tindakan antisipasi selagi dampak perdarahan belum sampai ke tahap membahayakan ibu dan janinnya, tindakan tersebut dapat berupa deteksi dini. Jika ibu hamil memiliki pengetahuan yang kurang tentang deteksi risiko perdarahan pada kehamilan, maka penanganan yang adekuat tidak dapat diberikan maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis tingkat pengetahuan ibu hamil di Puskesmas Batu Batu tahun 2021 tentang perdarahan hamil muda dan hamil tua. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan dengan dekskriptif sederhana. Teknik pengambilan sampel adalah accidental sampling yaitu 37 ibu hamil yang datang memeriksakan kehamilannya dan bertemu dengan peneliti di lokasi penelitian yaitu Puskesmas Batu Batu Kabupaten Soppeng pada bulan Oktober sampai November 2021. Data didapatkan melalui pengisian kuesioner yang telah disiapkan terkait pengetahuan ibu hamil tentang deteksi risiko perdarahan pada kehamilan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan SPSS secara deskriptif dalam bentuk distribusi frekuensi dan disajikan dalam bentuk presentase. Berdasarkan hasil penelitian bahwa dari 37 ibu hamil yang menjadi responden 15 diantaranya (40,5%) memiliki pengetahuan yang kurang, sementara pengetahuan cukup yaitu 21 (56,8%), dan hanya sedikit yang memiliki pengetahuan yang baik yaitu 1 (2,7%). Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah ibu hamil yang berada di wilayah kerja Puskesmas Batu Batu Kabupaten Soppeng hanya sedikit yang memiliki pengetahuan baik tentang deteksi risiko perdarahan hamil muda dan hamil tua. Tingkat pengetahuan tersebut dikaitkan oleh beberapa faktor yaitu pendidikan, pekerjaan, pengalaman hamil sebelumnya serta usia kehamilan.","PeriodicalId":107137,"journal":{"name":"Ahmar Metastasis Health Journal","volume":"30 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2023-03-30","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Ahmar Metastasis Health Journal","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.53770/amhj.v2i4.165","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
引用次数: 0
Abstract
Perdarahan pada kehamilan merupakan kondisi yang dapat mendatangkan syok yang fatal jika tidak ditangani dengan cepat, olehnya itu sejak dini harus segera dilakukan penanganan berupa tindakan antisipasi selagi dampak perdarahan belum sampai ke tahap membahayakan ibu dan janinnya, tindakan tersebut dapat berupa deteksi dini. Jika ibu hamil memiliki pengetahuan yang kurang tentang deteksi risiko perdarahan pada kehamilan, maka penanganan yang adekuat tidak dapat diberikan maksimal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis tingkat pengetahuan ibu hamil di Puskesmas Batu Batu tahun 2021 tentang perdarahan hamil muda dan hamil tua. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan dengan dekskriptif sederhana. Teknik pengambilan sampel adalah accidental sampling yaitu 37 ibu hamil yang datang memeriksakan kehamilannya dan bertemu dengan peneliti di lokasi penelitian yaitu Puskesmas Batu Batu Kabupaten Soppeng pada bulan Oktober sampai November 2021. Data didapatkan melalui pengisian kuesioner yang telah disiapkan terkait pengetahuan ibu hamil tentang deteksi risiko perdarahan pada kehamilan. Analisis data dilakukan dengan menggunakan SPSS secara deskriptif dalam bentuk distribusi frekuensi dan disajikan dalam bentuk presentase. Berdasarkan hasil penelitian bahwa dari 37 ibu hamil yang menjadi responden 15 diantaranya (40,5%) memiliki pengetahuan yang kurang, sementara pengetahuan cukup yaitu 21 (56,8%), dan hanya sedikit yang memiliki pengetahuan yang baik yaitu 1 (2,7%). Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah ibu hamil yang berada di wilayah kerja Puskesmas Batu Batu Kabupaten Soppeng hanya sedikit yang memiliki pengetahuan baik tentang deteksi risiko perdarahan hamil muda dan hamil tua. Tingkat pengetahuan tersebut dikaitkan oleh beberapa faktor yaitu pendidikan, pekerjaan, pengalaman hamil sebelumnya serta usia kehamilan.