{"title":"Implementasi Algoritma Triangle Chain Cipher dalam Penyandian Pesan","authors":"Yudie Irawan","doi":"10.54367/kakifikom.v2i2.932","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Keamanan data telah menjadi bagian dari pengembangan teknologi informasi, mengingat bahwa berjuta-juta bit informasi telah dipertukarkan dalam jaringan komputer terutama di internet. Keamanan data yang menjamin bahwa data tidak terganggu selama proses transfer dari sumber ke tujuan melalui saluran-saluran komunikasi. Masalah integrity berkaitan dengan bagaimana melindungi data dari penyusup yang berusaha masuk ke sumber data, atau menyusup dalam jaringan data untuk mengubah dan merusak. Algoritma triangle chain cipher merupakan salah satu algoritma penyandian yang beroperasi berdasarkan penyandian (kriptografi) klasik khususnya dalam teknik subtitusi terhadap karakter. Setiap karakter akan disubtitusi berdasarkan kunci dan faktor pengali yang telah ditetapkan berdasarkan formula yang berlaku dalam algoritma ini. Algoritma ini melakukan penyandian pada pesan teks sebanyak dua kali dan selalu bergantung pada hasil proses sebelumnya. Hal inilah yang mendasari rumitnya pemecahan dari algoritma penyandian berantai ini.Penyandian pesan khususnya pada pesan teks merupakan salah satu hal yang sangat penting dilakukan dalam meningkatkan keamanan pesan teks tersebut dari berbagai tingkat kejahatan yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak berhak dan tidak bertanggungjawab. Implementasi algoritma triangle chain cipher pada penyandian pesan teks dapat mempersulit siapa saja yang berhasil mengakses dan mendapatkan pesan teks untuk memahami dan mengerti, merusak, mendistribusikan, mencuri pesan teks atau tindakan lain yang dapat merugikan pihak-pihak pemilik pesan teks tersebut","PeriodicalId":124572,"journal":{"name":"KAKIFIKOM (Kumpulan Artikel Karya Ilmiah Fakultas Ilmu Komputer)","volume":"5 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2020-11-11","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"1","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"KAKIFIKOM (Kumpulan Artikel Karya Ilmiah Fakultas Ilmu Komputer)","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.54367/kakifikom.v2i2.932","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
引用次数: 1
Abstract
Keamanan data telah menjadi bagian dari pengembangan teknologi informasi, mengingat bahwa berjuta-juta bit informasi telah dipertukarkan dalam jaringan komputer terutama di internet. Keamanan data yang menjamin bahwa data tidak terganggu selama proses transfer dari sumber ke tujuan melalui saluran-saluran komunikasi. Masalah integrity berkaitan dengan bagaimana melindungi data dari penyusup yang berusaha masuk ke sumber data, atau menyusup dalam jaringan data untuk mengubah dan merusak. Algoritma triangle chain cipher merupakan salah satu algoritma penyandian yang beroperasi berdasarkan penyandian (kriptografi) klasik khususnya dalam teknik subtitusi terhadap karakter. Setiap karakter akan disubtitusi berdasarkan kunci dan faktor pengali yang telah ditetapkan berdasarkan formula yang berlaku dalam algoritma ini. Algoritma ini melakukan penyandian pada pesan teks sebanyak dua kali dan selalu bergantung pada hasil proses sebelumnya. Hal inilah yang mendasari rumitnya pemecahan dari algoritma penyandian berantai ini.Penyandian pesan khususnya pada pesan teks merupakan salah satu hal yang sangat penting dilakukan dalam meningkatkan keamanan pesan teks tersebut dari berbagai tingkat kejahatan yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak berhak dan tidak bertanggungjawab. Implementasi algoritma triangle chain cipher pada penyandian pesan teks dapat mempersulit siapa saja yang berhasil mengakses dan mendapatkan pesan teks untuk memahami dan mengerti, merusak, mendistribusikan, mencuri pesan teks atau tindakan lain yang dapat merugikan pihak-pihak pemilik pesan teks tersebut