Suhaendar Fahmi, D. Sugiono, K. Pirngadi, P. Soedomo
{"title":"UJI DAYA HASIL GALUR PRAS-1, VARIETAS NEW JALITENG, DAN 3 KULTIVAR LOKAL KACANG PANJANG (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) DI KABUPATEN KARAWANG","authors":"Suhaendar Fahmi, D. Sugiono, K. Pirngadi, P. Soedomo","doi":"10.30595/agritech.v24i1.9102","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Tanaman kacang panjang (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) merupakan salah satu komoditas sayuran yang sangat potensial untuk dikembangkan, karena mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui dan mendapatkan galur Pras-1, varietas New Jaliteng, dan 3 kultivar lokal kacang panjang (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) yang berdaya hasil tinggi di Kabupaten Karawang. Penelitian ini dilakukan di Lahan Peruri, Karawang pada bulan Juni sampai September tahun 2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktor tunggal yang terdiri dari 5 perlakuan dengan 5 ulangan. Hasil tertinggi 5,87 kg per plot (9,78 ton/ha) dicapai oleh varietas New Jaliteng tidak berbeda nyata dengan galur Pras 5,29 kg per plot (8,82 ton/ha) tetapi berbeda nyata dengan Lokal Karawang 3,41 kg per plot (5,68 ton/ha), Lokal Indramayu 3,86 kg per plot (6,43 ton/ha), Lokal Brebes 4,03 kg per plot (6,72 ton/ha).","PeriodicalId":320251,"journal":{"name":"Agritech: Jurnal Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Purwokerto","volume":"1 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2022-06-28","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Agritech: Jurnal Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Purwokerto","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.30595/agritech.v24i1.9102","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
UJI DAYA HASIL GALUR PRAS-1, VARIETAS NEW JALITENG, DAN 3 KULTIVAR LOKAL KACANG PANJANG (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) DI KABUPATEN KARAWANG
Tanaman kacang panjang (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) merupakan salah satu komoditas sayuran yang sangat potensial untuk dikembangkan, karena mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui dan mendapatkan galur Pras-1, varietas New Jaliteng, dan 3 kultivar lokal kacang panjang (Vigna sesquipedalis (L) Fruhw.) yang berdaya hasil tinggi di Kabupaten Karawang. Penelitian ini dilakukan di Lahan Peruri, Karawang pada bulan Juni sampai September tahun 2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktor tunggal yang terdiri dari 5 perlakuan dengan 5 ulangan. Hasil tertinggi 5,87 kg per plot (9,78 ton/ha) dicapai oleh varietas New Jaliteng tidak berbeda nyata dengan galur Pras 5,29 kg per plot (8,82 ton/ha) tetapi berbeda nyata dengan Lokal Karawang 3,41 kg per plot (5,68 ton/ha), Lokal Indramayu 3,86 kg per plot (6,43 ton/ha), Lokal Brebes 4,03 kg per plot (6,72 ton/ha).