{"title":"Optimalisasi Condition Based Maintenance (CBM) untuk Meningkatkan Keandalan Peralatan Critical Upk Sebalang dengan Penerapan Teknologi Thermography","authors":"Khairul Anwar, I. Sukmana, A. E. Risano","doi":"10.23960/snip.v3i1.362","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Penerapan Condition Based Maintenance (CBM) untuk meningkatkan keandalan peralatan pembangkit di PLTU Sebalang PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan secara umumnya dan Unit Pelaksana Pembangkitan Sebalang secara khususnya. Dalam perjalanannya, PLTU Sebalang yang diserahkan pada PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan tidak sepenuhnya berada di dalam kondisi yang baik sehingga diperlukan banyak perbaikan agar PLTU Sebalang ini dapat mencapai performa yang baik. Fokus pembahasan makalah ini mencakup tentang strategi tim Pemeliharaan Prediktif untuk mengoptimalisasikan pelaksanaan Condition Based Maintenance (CBM) pada peralatan critical di Unit Pelaksanaan Pembangkitan Sebalang untuk meningkatkan keandalan aset pembangkit. Salah satu program peningkatan keandalan aset pembangkit yakni dengan cara melaksanakan kegiatan Predictive Maintenance (PdM), adanya kegiatan PdM ini membuka peluang munculnya pola pemeliharaan CBM (Condition Based Maintenance) yang berdasarkan database Asset Wellness dan rekomendasi PdM. Pola pemeliharaan CBM memberikan manfaat yang besar bagi proses bisnis pembangkit ini antara lain : memberikan pemetaaan kesehatan peralatan pembangkit, meningkatkan efektifitas pemeliharaan dengan fokus terhadap peralatan yang bermasalah (prioritisasi), optimalisasi asset pembangkit sehingga mengurangi biaya pemeliharaan asset serta sebagai quality control pelaksanaan pemeliharaan periodik (overhaul).","PeriodicalId":21736,"journal":{"name":"Seminar Nasional Insinyur Profesional (SNIP)","volume":"68 1","pages":""},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2023-05-15","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"Seminar Nasional Insinyur Profesional (SNIP)","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.23960/snip.v3i1.362","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
Optimalisasi Condition Based Maintenance (CBM) untuk Meningkatkan Keandalan Peralatan Critical Upk Sebalang dengan Penerapan Teknologi Thermography
Penerapan Condition Based Maintenance (CBM) untuk meningkatkan keandalan peralatan pembangkit di PLTU Sebalang PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan secara umumnya dan Unit Pelaksana Pembangkitan Sebalang secara khususnya. Dalam perjalanannya, PLTU Sebalang yang diserahkan pada PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangkitan Sumatera Bagian Selatan tidak sepenuhnya berada di dalam kondisi yang baik sehingga diperlukan banyak perbaikan agar PLTU Sebalang ini dapat mencapai performa yang baik. Fokus pembahasan makalah ini mencakup tentang strategi tim Pemeliharaan Prediktif untuk mengoptimalisasikan pelaksanaan Condition Based Maintenance (CBM) pada peralatan critical di Unit Pelaksanaan Pembangkitan Sebalang untuk meningkatkan keandalan aset pembangkit. Salah satu program peningkatan keandalan aset pembangkit yakni dengan cara melaksanakan kegiatan Predictive Maintenance (PdM), adanya kegiatan PdM ini membuka peluang munculnya pola pemeliharaan CBM (Condition Based Maintenance) yang berdasarkan database Asset Wellness dan rekomendasi PdM. Pola pemeliharaan CBM memberikan manfaat yang besar bagi proses bisnis pembangkit ini antara lain : memberikan pemetaaan kesehatan peralatan pembangkit, meningkatkan efektifitas pemeliharaan dengan fokus terhadap peralatan yang bermasalah (prioritisasi), optimalisasi asset pembangkit sehingga mengurangi biaya pemeliharaan asset serta sebagai quality control pelaksanaan pemeliharaan periodik (overhaul).