{"title":"Peran Guru Menghadapi Kesulitan Orang Tua dalam Membimbing Siswa Belajar Daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawwarah","authors":"Dinia Putri, Mahluddin, Imran","doi":"10.30631/pej.v5i1.75","DOIUrl":null,"url":null,"abstract":"Skripsi ini membahas tentang:Peran Guru Menghadapi Kesulitan Orangtua dalam Membimbing Siswa Belajar Daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah. Penelitian ini merupakan Penelitian Kualitatif deskriptif dengan desain penelitian bersifat emergent, evolving, dan developing karena penelitian dijelaskan melalui gambaran, umum yang bersifat sementara, apa yang akan dapat diteliti dan bersifat fleksibel serta masih mengalami perubahan. Adapun metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan jenis data primer dan sekunder. Subjek penelitian ini yaitu guru, orang tua siswa. Teknik analisis data menggunakan analisis domain, taksonomi, kompenensial dan triangulasi. \n Hasil penelitian menjelaskan bahwa bentuk kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah diantaranya kurangnya pemahaman orang tua dalam menggunakan aplikasi belajar online, sehingga masih banyak orang tua yang merasa kesulitan membimbing anak-anaknya belajar daring. Kemampuan orang tua dalam menyediakan biaya paket untuk belajar online karena kondisi ekonomi orang tua siswa lebih banyak yang menengah kebawah dan orang tua kurang memanfaatkan berbagai aplikasi online karena minimnya pemahaman dalam menggunakanya. Peran guru menghadapi kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah dilakukan dengan bebagai upaya diantaranya guru mengupayakan melakukan kerjasama dengan orang tua dalam membimbing belajar siswa, membantu memberikan contoh kepada orangtua siswa cara memanfaatkan berbagai aplikasi belajar online yang digunakan. Guru menggunakan aplikasi belajar online sesuai kemampuan dan kebutuhan orang tua siswa mengingat tidak semua orang tua memiliki kemampuan yang sama dalam memanfaatkan media belajar online. Berpartisipasi dan membantu mengarahkan orang tua yang kesulitan membimbing siswa dilakukan dengan memberikan arahan-arahan dalam menggunakan berbagai media belajar online sehingga dapat memaksimalkan pembelajaran daring. Kendala guru menghadapi kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah dimana guru dihadapkan pada permasalahan-permasalahan sebagai berikut: semangat dan minat siswa yang rendah karena merasa bosan belajar online karena tidak bisa berinteraksi langsung dengan guru dan teman-teman di kelasserta terbatasnya media dan sarana belajar yang dimiliki siswa sehingga tidak semua siswa bisa mengikuti pembelajaran daring sesuai jadwal yang ditentukan oleh guru","PeriodicalId":134839,"journal":{"name":"PRIMARY EDUCATION JOURNAL (PEJ)","volume":"3 1","pages":"0"},"PeriodicalIF":0.0000,"publicationDate":"2021-06-06","publicationTypes":"Journal Article","fieldsOfStudy":null,"isOpenAccess":false,"openAccessPdf":"","citationCount":"0","resultStr":null,"platform":"Semanticscholar","paperid":null,"PeriodicalName":"PRIMARY EDUCATION JOURNAL (PEJ)","FirstCategoryId":"1085","ListUrlMain":"https://doi.org/10.30631/pej.v5i1.75","RegionNum":0,"RegionCategory":null,"ArticlePicture":[],"TitleCN":null,"AbstractTextCN":null,"PMCID":null,"EPubDate":"","PubModel":"","JCR":"","JCRName":"","Score":null,"Total":0}
引用次数: 0
Abstract
Skripsi ini membahas tentang:Peran Guru Menghadapi Kesulitan Orangtua dalam Membimbing Siswa Belajar Daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah. Penelitian ini merupakan Penelitian Kualitatif deskriptif dengan desain penelitian bersifat emergent, evolving, dan developing karena penelitian dijelaskan melalui gambaran, umum yang bersifat sementara, apa yang akan dapat diteliti dan bersifat fleksibel serta masih mengalami perubahan. Adapun metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan jenis data primer dan sekunder. Subjek penelitian ini yaitu guru, orang tua siswa. Teknik analisis data menggunakan analisis domain, taksonomi, kompenensial dan triangulasi.
Hasil penelitian menjelaskan bahwa bentuk kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah diantaranya kurangnya pemahaman orang tua dalam menggunakan aplikasi belajar online, sehingga masih banyak orang tua yang merasa kesulitan membimbing anak-anaknya belajar daring. Kemampuan orang tua dalam menyediakan biaya paket untuk belajar online karena kondisi ekonomi orang tua siswa lebih banyak yang menengah kebawah dan orang tua kurang memanfaatkan berbagai aplikasi online karena minimnya pemahaman dalam menggunakanya. Peran guru menghadapi kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah dilakukan dengan bebagai upaya diantaranya guru mengupayakan melakukan kerjasama dengan orang tua dalam membimbing belajar siswa, membantu memberikan contoh kepada orangtua siswa cara memanfaatkan berbagai aplikasi belajar online yang digunakan. Guru menggunakan aplikasi belajar online sesuai kemampuan dan kebutuhan orang tua siswa mengingat tidak semua orang tua memiliki kemampuan yang sama dalam memanfaatkan media belajar online. Berpartisipasi dan membantu mengarahkan orang tua yang kesulitan membimbing siswa dilakukan dengan memberikan arahan-arahan dalam menggunakan berbagai media belajar online sehingga dapat memaksimalkan pembelajaran daring. Kendala guru menghadapi kesulitan orangtua dalam membimbing siswa belajar daring di Madrasah Ibtidaiyah Al-Munawarah dimana guru dihadapkan pada permasalahan-permasalahan sebagai berikut: semangat dan minat siswa yang rendah karena merasa bosan belajar online karena tidak bisa berinteraksi langsung dengan guru dan teman-teman di kelasserta terbatasnya media dan sarana belajar yang dimiliki siswa sehingga tidak semua siswa bisa mengikuti pembelajaran daring sesuai jadwal yang ditentukan oleh guru